728x90 AdSpace

­Top Banner Advertisement
  • Latest News

    12.11.25

    Kajari Karo Lakukan Silaturahmi ke Polres Tanah Karo


     KABANJAHE – Swara Jiwa // Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Karo, Danke Rajagukguk melakukan kunjungan silaturahmi ke Markas Kepolisian Resor (Polres) Tanah Karo, Selasa (11/11/2025). Kunjungan ini bertujuan mempererat hubungan dan koordinasi antara aparat penegak hukum di wilayah Kabupaten Karo.

    Dalam kunjungan tersebut, Kajari Karo bersama sejumlah pejabat Kejaksaan disambut langsung oleh Kapolres Tanah Karo, AKBP Eko Yulianto, beserta jajaran pejabat utama Polres. Pertemuan berlangsung dalam suasana akrab dan penuh kekeluargaan, menandakan kuatnya sinergi antara Kejaksaan dan Kepolisian di daerah tersebut.

    Kapolres Tanah Karo menyampaikan apresiasi atas langkah proaktif Kajari Karo dalam menjalin silaturahmi dan memperkuat kerja sama lintas institusi. Menurutnya, hubungan yang harmonis antara Kejaksaan dan Kepolisian menjadi landasan penting dalam menciptakan penegakan hukum yang profesional dan humanis.

    “Kami sangat mengapresiasi kehadiran Ibu Kajari. Silaturahmi ini dilakukan dengan santai dan akrab, tanpa kesan formalitas yang kaku. Dengan komunikasi yang baik, koordinasi penanganan perkara di lapangan bisa lebih cepat dan efektif,” ujar Kapolres Tanah Karo.

    Sementara itu, Kajari Karo Danke Rajagukguk menjelaskan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari agenda silaturahmi kepada unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Karo.

    “Sebagai warga baru, tentu saya wajib berkeliling dan bersilaturahmi dengan unsur Forkopimda. Hari ini kami berkunjung ke Polres, dan selanjutnya akan ke Pengadilan Negeri. Langkah ini penting untuk membangun komunikasi awal dan memperkuat kebersamaan dalam melaksanakan tugas penegakan hukum,” ujarnya.

    Sinergitas antara Kejaksaan dan Kepolisian diharapkan dapat berdampak langsung pada peningkatan kualitas penegakan hukum, percepatan penyelesaian perkara, serta terciptanya situasi keamanan dan ketertiban yang kondusif di wilayah Kabupaten Karo.

    Kunjungan silaturahmi ini menjadi simbol komitmen bersama dua institusi penegak hukum dalam mendukung terciptanya pemerintahan daerah yang bersih, adil, dan berorientasi pada pelayanan publik.(DN)

    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Kajari Karo Lakukan Silaturahmi ke Polres Tanah Karo Rating: 5 Reviewed By: HarianSwaraJiwa.Com
    Scroll to Top