728x90 AdSpace

­Top Banner Advertisement


  • Latest News

    17.10.25

    Wujud Kepedulian Polri, Polres Sergai Berikan Bantuan Sembako Korban Banjir

     


    Serdang Bedagai |( Swara Jiwa ) Dalam wujud nyata kepedulian terhadap warga yang terdampak banjir, Polres Serdang Bedagai (Sergai) melalui jajaran Polsek Firdaus menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat di tiga titik lokasi yang terendam banjir pada Kamis (16/10/2025) pukul 14.00 WIB.

    Kegiatan berlangsung di tiga lokasi, yakni Dusun I Belidaan Desa Cempedak Lobang Kecamatan Sei Rampah, Dusun III Kampung Mandailing Desa Sei Rampah, dan Dusun II Desa Pon Kecamatan Sei Bamban.

    Kapolres Serdang Bedagai AKBP Jhon Sitepu, S.H., M.H. memerintahkan Kapolsek Firdaus AKP Ahmad Albar, S.H., M.H. beserta personel untuk melaksanakan pengecekan situasi sekaligus menyerahkan bantuan kepada warga yang menjadi korban banjir di wilayah hukum Polsek Firdaus.

    Dalam kegiatan tersebut, jajaran Polsek Firdaus menyalurkan sebanyak 30 paket sembako, dengan rincian setiap keluarga penerima (KK) mendapatkan 1 karung beras ukuran 5 kilogram dan 1 papan telur ayam.
    Rinciannya antara lain:

    1. Di Posko Pengungsian Dusun I Desa Cempedak Lobang sebanyak 20 paket sembako (20 KK).


    2. Di Dusun III Kampung Mandailing Desa Sei Rampah sebanyak 10 paket sembako (10 KK).


    3. Di Dusun II Desa Pon Kecamatan Sei Bamban sebanyak 10 paket sembako (10 KK).

    4. Dusun 1 Desa Cempedak Lobang, sisanya 5 Paket Di dsn III Kp. Mandailing dan 5 Paket di dusun II

    Kapolsek Firdaus, AKP Ahmad Albar, S.H., M.H., menyampaikan bahwa musibah banjir yang melanda warga menjadi perhatian serius pihak kepolisian. Polres Sergai hadir untuk membantu dan meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana.

    "Musibah banjir ini tidak luput dari perhatian kami. Polri, khususnya Polres Sergai, akan terus berupaya membantu masyarakat yang terkena dampak agar bisa bangkit kembali,” ujarnya.



    Sementara itu, Ps. Kasi Humas Polres Sergai IPTU L. B. Manullang di Mako Polres Sergai menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bukti bahwa Polri benar-benar hadir di tengah masyarakat.

    "Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga penolong bagi masyarakat yang membutuhkan. Baik yang terdampak bencana alam maupun menghadapi kesulitan lainnya. Polres Sergai siap mengayomi dan melindungi masyarakat,” tegasnya.



    Kegiatan penyaluran bantuan tersebut turut dihadiri oleh:

    1. Kapolsek Firdaus AKP Ahmad Albar, S.H., M.H.


    2. Kanit Intel IPDA Solehan, S.H.


    3. Kanit Binmas AIPTU M. Manulang


    4. Bhabinkamtibmas AIPTU Hombing


    5. Bhabinkamtibmas AIPTU Endra Sahputera


    6. Bhabinkamtibmas AIPDA Budi Setiawan, S.H.


    7. Bhabinkamtibmas BRIPKA Rico


    8. Kasium BRIPKA J.D. Nababan


    Kegiatan berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari warga yang merasa terbantu dengan perhatian dan kepedulian Polri terhadap kondisi mereka.
    • Blogger Comments
    • Facebook Comments

    0 komentar:

    Posting Komentar

    Item Reviewed: Wujud Kepedulian Polri, Polres Sergai Berikan Bantuan Sembako Korban Banjir Rating: 5 Reviewed By: HarianSwaraJiwa.Com
    Scroll to Top